PENETAPAN KADAR BILANGAN ASAM
Metode : Alkalimetri
Bahan : Minyak goreng
Prinsip : Bilangan asam dinyatakan sebagai banyaknya mg KOH yang dipakai untuk menetralkan asam-lemak bebas dalam 1 gram lemak / minyak.
Reagensia :- Alkohol 96 % netral - Indikator PP 1 % - KOH 0,05 N
Prosedur :
- Ditimbang seksama 10,0 gr sampel
- Dimasukkan ke dalam erlenmeyer.
- Ditambah 50 ml alcohol 96 % netral.
- Ditutup dengan kondensor, dipanaskan sampai mendidih.
- Dikocok kuat-kuat untuk melarutkan asam lemak bebasnya, dinginkan.
- Ditambah 3 tetes indicator PP 1 %.
- Dititrasi dengan KOH 0,05 N dari tidak berwarna sampai merah muda konstan
Perhitungan : ml titrasi x N KOH x BM KOH = ……. mg KOH
gr sampel
0 comments:
Post a Comment