IDENTIFIKASI PEMANIS SIKLAMAT
Metode : TLC ( Thin Layer Chromatography )
Bahan : Minuman kemasan
Prinsip : Siklamat disari dengan ethyl acetat, lalu dipisahkan secara TLC. Bercak
siklamat bereaksi dengan gas brom dan flourecein membentuk senyawa
berwarna merah jambu
Reagensia :
- Eluen - NaOH 50%
- ether - campuran alkohol,NH4OH,air
- Ethyl acetat - gas brom dalam CCl4
- H2SO4 50 % - florescein dalam dimetil formamid
Prosedur :
- Dimasukkan 20 ml sampal ke dalam corong pisah
- Ditambah 10 ml H2SO4 50% dan 25 ml ether
- Diekstraksi, kemudian didiamkan hingga terbentuk dua lapisan cairan yang
terpisah
- Ditampung cairan pada lapisan bagian bawah, kemudian dimasukkan ke dalam corong pisah lagi
- Ditambahkan 5 ml NaOH 50%
- Kemudian ditambahkan 25 ml ethyl acetat
- Diekstraksi kembali, kemudian didiamkan hingga terbentuk dua lapisan cairan yang terpisah
- Ditampung cairan pada lapisan bagian atas dalam cawan porselin.
- Diuapkan cairan pada cawan hingga hampir kering
- Ditotolkan cairan tersebut pada lempeng TLC
- Dilakukan eluasi hingga eluen mencapai batas atas, kemudiandi keringkan
- Disemprot dengan gas brom lalu diamkan sampai bau brom hilang
- Disemprot lagi dengan flourecein
- Diamati bercak yang terjadi
Pengamatan : Positif : Bila terbentuk bercak berwarna ungu yang sama dan sejajar dengan
baku Sakarin
0 comments:
Post a Comment